LASMI
Kucing kesayangan;
Kucing khas rumahan;
Datang tak diundang;
Pergi sesuka hati;
Pulang membawa si buah hati;
Menetap suka-suka diri;
Maklumi tak punya akal;
Mempunyai insting bertahan maupun menyerang;
Mampu merasakan kehangatan maupun ketidakperdulian;
Memiliki hak serupa dengan manusia;
Makan, berkembang biak, berlindung;
Manusia berkewajiban menggunakan hati nurani;
Jika tak mampu memberi setidaknya jangan menyakiti;
Dari Ibnu Umar radhiyallahu 'anhu, Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda seorang wanita dimasukkan ke dalam neraka karena seekor kucing yang dia ikat dan tidak diberikan makan bahkan tidak diperkenankan makan binatang-binatang kecil yang ada di lantai.